Hampir setiap orang pasti mengidamkan rumah yang besar dan luas untuk tempat tinggal. Namun, tentunya hal itu tidak mudah untuk diwujudkan. Keterbatasan lahan di daerah perkotaan membuat Anda sulit untuk membangun rumah yang besar. Belum lagi harga rumah yang semakin hari semakin mahal. Oleh karena itu, rumah minimalis menjadi favorit banyak orang untuk saat ini.

Rumah minimalis memang sangat cocok untuk Anda yang baru memiliki keluarga kecil ataupun yang tinggal sendiri. Meski ukurannya tidak begitu besar, tetapi rumah jenis ini cukup nyaman untuk ditinggali karena desainnya dirancang khusus untuk memaksimalkan fungsi tiap-tiap ruangan. Ditambah dengan interior yang tepat, rumah minimalis pun dapat terasa lebih luas.

Lakukan 5 Hal Ini dan Ruangan Terlihat Lebih Luas

Siapa sangka dengan cara tertentu Anda bisa loh memberikan ilusi pada ruangan untuk memberikan kesan luas. Ruangan yang sempit dan sesak sekalipun bisa Anda ubah menjadi tempat yang nyaman. Anda bisa menambahkan partisi kaca, cermin, sampai menggunakan furnitur multifungsi. Berikut ini adalah rincian dari tim temtera.com mengenai beberapa tips yang bisa Anda lakukan untuk membuat ruangan menjadi lebih luas:

  1. Pilih Cat Dinding Dengan Warna Cerah

Warna cerah sudah sering direkomendasikan oleh para ahli arsitektur ataupun ahli desain interior untuk diaplikasikan di dinding ruangan yang tidak begitu luas. Warna putih atau warna-warna cerah lainnya mampu memantulkan dan menyebarkan cahaya yang masuk lebih merata ke seluruh sudut ruangan. Dengan cara itu maka ruangan bisa terlihat lebih luas dari sebenarnya.

  1. Gunakan Cermin untuk Interior Ruangan

Anda pasti  pernah pergi ke sebuah restoran atau toko yang menggunakan cermin besar sebagai salah satu elemen interior ruangan. Hal itu dilakukan karena cermin bisa menciptakan sebuah ilusi ruang sehingga ruangan bisa terlihat lebih luas di mata orang yang melihatnya. Trik ini bisa juga Anda terapkan pada ruangan di rumah. Anda dapat menggantungkan beberapa cermin besar di ruangan yang sempit. Selain dapat membuat ruangan lebih luas, ruangan juga bisa terlihat lebih indah dengan adanya cermin ini.

  1. Ganti Pintu Dengan Partisi Kaca

Biasanya untuk membatasi suatu ruangan dengan ruangan lainnya akan dibangun sebuah dinding dengan pintu sebagai akses keluar dan masuk. Namun semakin banyak dinding yang dibangun, semakin sempit pula ruangan yang ada. Oleh karena itu, Anda bisa mengganti penggunaan dinding dan pintu dengan partisi kaca. Dengan cara ini Anda bisa menciptakan batas tanpa terlihat ada batas. Meski partisi ini membatasi ruangan, tetapi Anda masih bisa melihat keluar ruangan seolah-olah tidak ada batas yang menghalangi.

  1. Pilih Furnitur Multifungsi

Anda harus lebih berhati-hati dalam memilih furnitur. Banyak orang yang berpikir untuk menggunakan furnitur kecil di ruangan yang sempit. Padahal furnitur kecil yang digunakan dalam jumlah banyak juga bisa mempersempit ruangan. Solusi dari masalah ini adalah dengan menggunakan furnitur multifungsi. Dengan menggunakan furnitur multifungsi ini, Anda bisa hemat ruang dan juga hemat uang.

  1. Pasang Rak Buku Pada Dinding

Anda memiliki banyak koleksi buku atau miniatur? Agar tidak berantakan Anda bisa menyusun buku-buku yang maka miliki di rak buku yang menempel di dinding. Anda bisa memasang rak buku berjejer secara vertikal memenuhi sisi dinding, dari bagian bawah sampai bagian langit-langit. Dengan cara ini maka dapat bisa menghemat lebih banyak ruang. Anda juga bisa menyusun buku-buku sesuai dengan kelompok warna, sehingga ruangan terlihat lebih cantik dan menarik.